Monday, December 21, 2009

Holiday Spirit

Agustus ke Desember ? Cukup lama, waktu yang sangat lama untuk orang yang meninggalkan rumah. Benar kan? Jika ini adalah rumah beneran, pasti rumah ini sudah penuh debu, penuh ilalang dan tentunya rumah ini sudah tidak karuan wajahnya. Untungnya rumah ini adalah blog. Tapi rumah ini jadi sepi pengunjung, karena tuan rumahnya tidak pernah say hello, tidak pernah ramah menyambut para pengunjungnya hiks...maafkan tuan rumah ini ya...

Sebentar lagi saya akan mengalami saat yang saya nantikan. Liburan panjang yang bagi saya cukup untuk menghilangkan kepenatan. Saya benar-benar bersemangat. Seolah dua hari yang selalu dinanti dengan meeting menjadi tidak terpikirkan di benak saya.

Tapi sebelum saya menikmati liburan, ijinkan saya mengucapkan

Selamat Hari Natal 2009 dan Tahun Baru 2010.

Semoga di tahun baru nanti, kita bisa mencapai apa yang kita cita-citakan.

Besok saya akan bercerita lagi ya.....Sampai jumpa.

Wednesday, August 26, 2009

Pencuri yang datang tiba-tiba

Hallo teman-teman, jumpa lagi. Duh lama banget saya gak update nih blog.
Pertama-tama saya mesti ngucapin Selamat Ulang Tahun buat Republik Indonesia he..he.. udah telat tahu. Kedua saya wajib mengucapkan "Selamat Menunaikan Ibadah Puasa" buat teman-teman yang menjalankannya. Semoga puasanya lancar hingga menjelang hari yang Fitri nantinya.

Oh iya cerita-cerita nih, Juni dan Juli lalu itu saya anggap bulan berduka. Gimana gak...dalam sepekan, saya mengalami hal kehilangan pada orang-orang yang saya anggap cukup dekat. Pertama adalah baby yang baru dilahirkan kakak sepupu saya yang meninggal di dalam perut karena placentanya lepas. Kedua tiba-tiba saya dapat kabar bahwa budhe saya (kakaknya Bapak) yang rumahnya gak jauh dari rumah saya, meninggal, disusul kabar orang di lingkungan saya meninggal karena serangan jantung. Dan bulan Juli adalah perayaan setahun meninggalnya nenek tercinta saya.

Kalau dipikir-pikir tiga orang yang meninggal ini usianya berbeda dari yang masih bayi sampai tua. Dari kondisi yang sehat hingga kondisi yang sakit karena faktor usia. Memang kalau kita mau menelaah, sebenarnya yang paling dekat dalam hidup kita adalah kematian. Kematian itu datangnya seperti pencuri. Ia datang begitu tiba-tiba dan tidak memandang usia.

Bahkan salah satu orang di lingkungan saya, masih muda dan meninggalkan istri yang tidak bekerja juga 3 anak yang masih kecil-kecil. Hingga istrinya berkata "Tidak ada firasat sama sekali". Saya dan semua orang yang hadir ikut larut dalam tangis. Melihat istrinya yang menggendong anaknya belum genap usia 2 tahun. Dan salah satu anaknya tidak tahu kalau papanya meninggal, dia sempat bicara "Itu lho...yang tidur di situ itu papaku."

Saya pernah ditanya oleh seorang sahabat "Rin, seandainya kamu tahu kalau kamu akan mati, apa yang pertama-tama kamu lakukan?" Saya jawab..."Saya ingin memeluk Alexander anak saya erat banget. Saya ingin memeluk suami saya. Saya ingin memeluk keluarga saya. Pokoknya saya ingin memeluk orang2 terdekat saya yang pernah menjadi bagian jiwa saya."

Jujur saja, saya tidak mau bicara sok diplomatis dengan jawaban misal bahwa saya akan berbuat baik kelak, bahwa saya akan berbuat kebajikan lebih dari hari ini. Karena kematian tidak menunggu kata "akan". Jam ini, besok pagi mungin malam, mungkin juga siang, jika ia mau datang ia tetap akan datang.
Jika saya jawab saya ingin rumah, perhiasan...toh nanti hal-hal tersebut tidak dibawa mati.

Hal simple yang dapat dilakukan ya adalah mencintai dan memeluk orang-orang terdekat sebagai wujud syukur pada Tuhan karena mereka ada dalam hidup saya.

Bagaimana dengan teman-teman? Apa yang akan teman-teman lakukan jika tahu bahwa anda akan mati? ataukah kematian menjadi kata-kata yang mengerikan dalam hidup anda?

Wednesday, July 01, 2009

Happy B'day .....

rumah ini tidak lagi sepi
ada teriakan melengking, ada tangisan manja
ada suara tawa yang menggelikan
dan selalu ada keceriaan..

tak terasa, waktu terus berjalan
dan inilah tepat 3 tahun kau mengisi hari-hari sepi kami
kau memberikan kehangatan dalam batin dan jiwa kami
kau adalah pangeran kecil dan miracle dalam hidup kami

pangeran kecil...
selamat ulang tahun...
selamat menapaki langkah-langkah kecil
dan langkah-langkah masih panjang
isilah terus hari-hari kami dengan keceriaanmu...



Happy B'day ya sayang...



Bagi2 kue tart nya bersama mama...


Foto bersama kakung (papanya mama nih...)

Nih balonnya mas...aku kan gak pelit, dibagi2 ya..

Asyik dapat kado buku cerita..kadoku banyak tuhh


Udahan dulu ya kabar-kabarin dari seputar perayaan ultah-ku...

Tuesday, May 05, 2009

Resep Terbaru

Wuiiih....lama banget ya saya tidak update. Selalu lama dan lama.
Saya melewatkan ucapan Selamat paskah, saya juga melewatkan pemberian selamat contreng pada teman-teman, sampai-sampai hasilnya sudah terdeteksi dengan jelas siapa yang bakalan maju jadi president.

Saya di sini dalam rangka mau bagi-bagi resep. Siapa tahu teman-teman membutuhkannya dan tentunya bermanfaat bagi keluarga.

Bulan lalu Edgar, si pangeran tampan saya sakit batuk gak sembuh-sembuh. Resep dokter yang lama udah saya coba, saya juga sudah meracik resep-resep istimewa yang dari kecil saya berikan tanpa perlu ke dokter yaitu bunga belimbing wuluh-adas-pulosari-gulabatu..tapi ya tak menyembuhkan batuknya dengan cepat.

Dan inilah resep yang saya dapat dari searching di internet sebulan lalu :

Untuk batuk terutama berdahak
1 buah jeruk nipis diperas.
3 sendok makan madu untuk anak.
5 sendok makan air matang.
Taruhlah dalam wadah tahan panas.
Kukus selama 30 menit.

Nah kalau sudah 30 menit, angkat dan berikan pada si kecil.

Aturannya :
Untuk si kecil yang usianya 2-6 tahun berikan satu sendok kecil saja sehari dua kali.
Kalau lebih dari 6 tahun boleh diberikan sehari tiga kali.

Wah hasilnya....pangeran saya sembuh dari batuk. Dahaknya hilang.
Padahal hanya 2 hari saya berikan obat racikan tersebut. Tentu saja, masih sisa banyak...berhubung mamanya juga tertular, mamanya yang meminum obat racikan tersebut.

Mau mencobanya? Dijamin gak berbahaya kok buat anak-anak. Rasanya gak begitu asam sekali, karena kan dikukus...kalau sebelum dikukus emang asam sekali.

Kalau untuk Obat Maag ini saya dapat resepnya dari tetangga depan rumah saya, dipanggil Mbah Mul sama si kecil. Tapi belum saya coba, karena dicobanya katanya saat maag nya kambuh.

Saat maag kambuh raciklah obat ini :
- 3 Empunya kunir (Empu itu sama dengan apa ya? kalau gak salah pangkal yang besar itu lho)
==> di haluskan dan diperas, tanpa diberi air
- 3 sendok makan Madu
- 1 atau 2 kuning telor ayam kampung

semua bahan dicampur, diaduk dan diminum...kata beliaunya sih mujarab banget nyembuhin maag kronis sekalipun. Soalnya beliau bilang hingga saat ini gak pernah kambuh2 lagi maagnya.

Saya terakhir kan kena gastritiz udah berobat ke dokter tuntas, jadi belum sempat nyobain nih racikan....ntar deh nunggu kambuh he..he..jangan ah...sakit kan gak enak ^_^

Ok deh...Happy parenting teman2
Salutt buat mama-mama yang mau berjuang bikin racikan sendiri, karena sering-sering pakai obat dokter gak bagus juga, apalagi kalau anak saya sakit pasti ujung-ujungnya selalu ada antibiotik. Dan lama banget sejak saya sering pakai racikan traditional, si kecil hampir setahun ini gak ke dokter. Thx God.

Selamat ber-aktivitas....

Tuesday, March 31, 2009

Hanyalah manusia biasa

Terkadang saya tak mengerti mengapa manusia yang menjabat sebagai pimpinan merasa sombong, congkak, merasa diri mereka paling benar dan terparahnya mereka bertindak seenak hati mereka tanpa melihat bawahannya.
Saya juga terheran-heran ketika seseorang membanggakan kecantikannya, ketampanannya seolah-olah mereka adalah orang-orang tercantik di penjuru antero dunia ini. Sayapun berdecak sumpah serapah ketika mendapati orang yang kaya raya dengan harta melimpah bertindak sesuka hati mereka. Tapi memang saya salah....bukankah itu memang sifat dan watak manusia? Yup...kecantikan/ketampanan, kekayaan dan jabatan menjadi tolak ukur kesuksesan seseorang bahkan menjadi ukuran pada tingkat kehormatan manusia.

Saya punya seorang saudara (yang pernah saya ceritakan terdahulu). Dia sangat-sangat cantik. Wajahnya seperti artis film, kulitnya putih. Cowok mana yang gak bakalan suka sama dia. Tiba-tiba saja dia dirampok, kepalanya tepat di tempurung ditebas dengan parang dia sempat diseret hingga beberapa meter. Ia selamat dari koma 3 bulan lebih. Wajahnya yang cantik telah hilang, di wajahnya, kepalanya dan punggungnya penuh dengan bekas jahitan.

Kecantikan, kekayaan, dan jabatan itu punya siapa? Bukan punya manusia, itu semua hanya titipan bukan? Jika Tuhan berkenan, dengan sekejap Dia bisa mengambil semuanya dari manusia.

Seperti halnya tsunami, Situ Bintung....dan banyak bencana termasuk Lapindo. Dari semua bencana kita tidak bisa melihat mana korban yang kaya, yang miskin, yang ganteng...karena mereka semua sudah menjadi korban.

Kita ini hanyalah manusia biasa. Benar kan. Yang seharusnya menyadari bahwa bumi berputar, roda kadang di atas kadang di bawah. Yang mana bahwa hidup kita ini hanya sebentar. Kita tidak pernah tahu yang terjadi di hari esok.

Ini hanya suatu bentuk pemikiran sendiri.

Tuesday, January 06, 2009

Sakit berkepanjangan

Hallo teman-teman.
Apa kabar?
Semoga anda semua sehat selalu. Semoga liburan anda menyenangkan.
Walaupun terlambat, perkenankan saya mengucapkan
Selamat Natal 2008 dan Tahun Baru 2009.
Semoga di tahun 2009 ini, apa yang teman-teman harapkan dan cita-citakan yang ternyata belum terwujud di tahun 2008, akhirnya dapat terwujud di tahun ini..Amin

Mendekati liburan ternyata saya tertimpa problem yang disebut penyakit. Bayangkan saja, tiba-tiba saya mengalami sakit yang luar biasa pada perut. Kram, mual, muntah, makan tak enak dan ujung-ujungnya pake demam segala. Saya memang salah, salah besar. Sebagai penderita maag harusnya saya tak mengkonsumsi kopi. Tapi ya bagaimana lagi...saya terlanjur cinta sama kopi. Bagi saya kopi itu penghantar saya untuk mengeluarkan ide, dan sugesti terberat saya kopi saya percaya dapat menghilangkan kepenatan dan rasa kantuk. Kesalahan kedua saya, saya menderita penyakit yang bernama tak nafsu makan, apalagi jika menu di rumah itu tak sesuai dengan selera saya. Jadi kalau namanya tak nafsu makan itu datang, saya bisa-bisanya kuat gak makan seharian. Dan akhirnya, saya menuai buah dari kenakalan saya sendiri. Yaitu menginap di Hotel berbintang yang bernama Rumah Sakit.
Bagaimanapun enaknya tidur di rumah sakit, walaupun dengan AC yang beda dengan di rumah hanya kipas angin...dengan perangkat Televisi...tidak mengalahkan enaknya tidur di rumah. Bagaimana tidur bisa nyenyak, sedangkan tangan saya harus bengkak beberapa kali karena jarum infus..
Penyakit saya itu aneh..namanya lucu. Gastritiz. Jadi di perut banyak ditemukan banyak gas. Ya itulah hasil USG saya.
Perut saya kembung terus...dan demam saya itu karena perut. Jadi tes darah saya bagus..sangat bagus..Puji Tuhan..dan biarlah itu tetap bagus.. he..he..
Tapi perut saya yang bermasalah. Akibatnya saya wajib pantang pada kopi, makanan pedas, minuman dan makanan asam. Padahal itu semua adalah makanan kesukaan saya.

Gara-gara sakit itulah saya tidak kemana-mana. Liburan saya lewatkan di rumah. Hingga tahun barupun saya lewatkan dengan berbaring memanjakan diri. Sedihnya...

Jadi...jangan sampai anda semua terkena sakit seperti saya. Karena rasanya begitu menyiksa.
Dokter juga menyarakan gak bagus sering minum obat maag..jadi beliaunya memberikan solusi untuk menuntaskan pengobatan. Menghindari tercetusnya maag saya...tapi gimana lagi, bukankah stress juga jadi pengaruh...emangnya saya gak bisa stress? hi..hi..

Saya ada foto-foto cakep dari Model papan atas he..he..mau lihat?
Nih dia hasil gayanya dia yang muantab banget...


Berpose dengan lesung pipitnya


"Ya..ada yang bisa dibantu? Duh maaf salah sambung pak!"


Mantab kan artis papan atasnya? Gaya fotonya dia patut diacungin jempol. Seandainya saja ada majalah atau media meliriknya, saya siap jadi managernya ha..ha..saya bakal dengan bangga bilang "Nih artis saya yang baru sangat berbakat!" ha..ha..